
Mungkin bagi seorang car enthusiast, tidak ada yang paling menyedihkan dari sebuah kabar jika ada mobil langka yang hangus terbakar. Bahkan kesedihan akan semakin berlipat ganda, apabila ada 80 mobil langka terbakar bersamaan.
Setidaknya inilah kejadian di kawasan pedesaan di Inggris belum lama ini. Dua bangunan berisi puluhan mobil langka milik koleksi seseorang itu hangus dilalap si jago merah. Pihak berwajib yang ada di lokasi kejadian pun menyebutkan jika mereka memastikan tak ada yang tersisa dari semua mobil itu akibat kebakaran.
>>> Pria Ini Koleksi 24 Replika Mobil Fast and Furious
Ada Mobil Senilai Rp 56 Miliar yang Ikut Hangus Terbakar
Mobil-mobil itu sampai tak bisa diidentifikasi lagi apa tipenya
Dikutip dari Daily Mail, Rabu (16/12/2020), terdapat dua bangunan di kawasan Chelford Lane, Over Peover, Cheshire, Inggris yang ternyata diubah jadi garasi mobil-mobil langka dan klasik. Tercatat ada sekitar 80 kendaraan istimewa di dalam lumbung itu yang kemudian terbakar pada Senin, 14 Desember 2020 sekitar pukul 10 malam waktu setempat.
Pihak pemadam kebakaran yang bertugas tidak menyebut mobil langka apa saja yang ada di kedua tempat tersebut. Namun dipastikan seluruh mobil langka terbakar habis termasuk diantaranya ada yang ditemukan dengan emblem Ferrari dan Porsche.
Namun disebutkan ada salah satu kendaraan misterius yang juag ikut terbakar di dalam bangunan. Nilai kendaraan itu ditaksir mencapai 3 Juta Pound atau kira-kira Rp 56,4 miliar. Tapi lagi-lagi tidak dijelaskan mobil misterius apakah itu.
>>> Heboh Mobil Tiba-Tiba Terbakar, Apa Yang Harus Dilakukan?
Disinyalir Sengaja Dibakar
Belum diungkap siapa pemilik koleksi mobil-mobil ini
>>> Harga Mercedes-Benz E 350e Plug-in Hybrid 2017: Sedan Mewah Bergaya Futuristik
Enam unit kendaraan pemadam kebakaran harus dikerahkan untuk menjinakkan api di kedua bangunan tersebut. Peristiwa itu memang tidak memakan korban jiwa, namun membuat puluhan mobil langka itu terbakar dan menyisakan debu.
"Petugas keamanan dihubungi untuk memadamkan api pukul 10.17 malam, polisi pun membantu untuk menutup jalan demi menghindari risiko yang lebih buruk. Investigasi awal petugas pemadam kebakaran dan polisi meyakini penyebab kebakaran karena disengaja," ucap Juru Bicara Kepolisan Cheshire.
Namun petugas tidak menyebutkan siapa yang terindikasi pemilik dari kedua bangunan beserta isitnya itu. Dengan jumlah koleksi mobil langka terbakar yang amat banyak ini, tentunya pemilik mobil itu bukan seorang amatir. Diprediksi sang empunya bangunaan naas itu adalah kolektor mobil terkenal di dunia yang selama ini diam-diam menyimpan kendaraannya di bangunan tersebut.