Land Rover Defender Terbaru Akan Jadi Mobil Support Reli Dakar

24/12/2020

Event - Promosi

5 menit

Share this post:
Land Rover Defender Terbaru Akan Jadi Mobil Support Reli Dakar
Tanpa dilakukan modifikasi khusus, dua unit Land Rover Defender terbaru akan dijadikan mobil support untuk tim Prodrive yang bakal berlaga di ajang Reli Dakar 2021.

Land Rover merupakan pabrikan yang terkenal sebagai pembuat mobil-mobil offroad, satu diantaranya Defender. Sudah puluhan tahun Land Rover Defender diandalkan untuk menerjang medan-medan yang sering kali tak bisa dilalui oleh kendaraan lain. Kemampuan sistem penggerak 4x4 di mobil ini pun sudah teruji di seluruh dunia.

Tak heran jika Land Rover juga akrab dengan ajang Reli Paris Dakar yang menuntut kendaraan dengan kemampuan super. Pada tahun 1979, Range Rover pernah memenangkan Reli Dakar untuk yang pertama kalinya. Namun sayang, untuk ajang di tahun 2021 mendatang, pabrikan Inggris itu memutuskan absen dari balapan reli paling ganas di dunia itu.

Namun Land Rover sepertinya memang tak bisa sepenuhnya lepas dari Reli Dakar. Terbukti perusahaan akan menyediakan dua unit Defender terbaru untuk membantu ajang balapan tersebut tahun depan.

>>> Dakar Rally 2020: Toyota Dan MINI Saling Pukul Di Tiap Stage

Dipakai untuk Mengawal Tim Tenar

Land Rover Defender Prodrive Team Dakar 2021

Dua unit Defender dipakai untuk mengawal Sebastien Loeb dan Nani Roma

Dikutip dari Carbuzz, Rabu (23/12/2020), dua unit Land Rover Defender terbaru akan menjadi support vehicle Reli Dakar 2021. Dan Land Rover percaya dengan kemampuan mobil ini, sehingga kedua unit itu akan datang tanpa modifikasi khusus.

"Fakta bahwa kendaraan kami ini tidak dimodifiaksi adalah kesaksian nyata dari kemampuan daya tahan 4x4 legendaris merk kami. Karena semua produk kami telah mengalami uji teknis dan pengembangan dengan rute paling ekstrim," kata Finbar McFall, Jaguar Land Rover Customer Experience Director.

Nantinya Defender ini akan menjaga tim Prodrive yang diikuti dua pembalap kondang. Pertama yakni Nani Roma yang tak lain pemenang Reli Dakar dua kali. Sementara pembalap yang satunya lagi adalah juara sembilan kali WRC, Sebastien Loeb.

>>> Mini Countryman X-Raid: Modifikasi Ala Dakar

Tidak Akan Dimodifikasi Khusus

Land Rover Defender Terbaru Reli Dakar

Kedua unit mobil ini tidak dimodifikasi secara khusus

>>> Review Land Rover Defender Works V8 2018 Indonesia

Dua unit Defender yang diberikan pihak Land rover untuk mengawal tim Pridrive tidak akan mendapat sentuhan modifikasi khusu. Kecuali hanya penambahan rak bagasi di atap mobil untuk membawa berbagai peralatan yang dibutuhkan. Pihak Land Rover percaya dengan kemampuan Defender terbaru akan membawa kru medis pembalap dan kru teknisi selama 13 hari sejauh 7.646 kilometer tanpa halangan berarti.

Sebagai kendaraan pendukung, memang sering kali tidak disorot oleh media. Namun Reli dakar bukanlah balapan biasa. Dibutuhkan kendarana dengan kemampuan super untuk mengimbangi pembalap yang memacu mobilnya tidak dalam kecepatan rendah selama berlangsungnya balapan yang melintasi beberapa negara itu. Dan rasanya Defender sanggup menyelesaikan tugasnya kali ini.

Sudah menulis di media online sejak 2009, Pras sangat berpengalaman di bidang otomotif. Pria penggemar mobil modifikasi ini sudah mencicipi berbagai jenis mobil, mulai LCGC hingga Hypercar. Pras menjadi anggota tim redaksi Cintamobil.com sejak 2019.
 
back to top