
Ada yang berbeda pada balapan MotoGP seri Styria. Pemenangnya sudah dinanti hadiah spesial berupa mobil BMW seri M. Ini merupakan kali pertama dalam sejarah MotoGP, seorang pemenang Grand Prix diganjar hadiah sebuah mobil ekslusif.
Biasanya, hadiah mobil diberikan usai balapan satu musim selesai. BMW M merupakan sponsor utama dari balapan di Sirkuit Red Bull Ring akhir pekan kemarin. Untuk menandai hal tersebut, BMW memberikan hadiah khusus berupa M4 model 2021 untuk siapapun yang menjadi pemenang pada seri tersebut.
BMW M4 2021 jadi hadiah untuk jawara MotoGP Styria
>>> BMW M4 2021 dan M4 GT3 Ramaikan MotoGP Styria
Pertama dalam Balapan MotoGP
BMW M4 2021 sendiri baru akan menjalani debutnya pada musim gugur mendatang. Untuk itu, mobil yang dihadiahi untuk sang jawara, Miguel Oliveira masih tertutup kamuflase. Selain itu, BMW juga memamerkan M$ GT3 versi anyar di Sirkuit Spielberg itu.
"Selamat kepada Miguel Oliveira. Performa yang fantastis membuatnya memenangi kompetisi MotoGP di BMW M Grand Prix Styria," ungkap CEO of BMW M GmbH Markus Flasch dalam keterangan resminya seperti dikutip Cintamobil.com, Senin (24/8/2020).
"Berkat kerjasama kami dengan Dorna sekaligus sponsor utama dari event tersebut, kami dengan bangga memberikan Miguel sebuah BMW M4 sebagai hadiah dari kemenangannya. Tapi ia harus bersabar sebelum bisa menyetir mobil BMW M4 karena mobil masih sangat baru dan belum dijual di pasaran. Kami percaya diri ia pasti akan senang dengan hadiah itu," jelasnya lagi.
Ini merupakan kali pertama dalam kejuaraan MotoGP
Oliveira pun antusias mendapat hadiah tersebut untuknya. Dalam kesempatan yang sama, Miguel mengungkapkan kegembiraannya sekaligus mengucap terima kasih terhadap pabrikan asal Jerman itu.
"Saya sangat senang menjadi pebalap MotoGP pertama yang menerima hadiah spesial tersebut. Saya tak sabar untuk segera mengendarainya," ungkap Oliveira.
>>> Bos BMW M Beberkan M3 dan M4 Akan Diperkenalkan September
Safety Car Baru BMW M8 Gran Coupe Juga Unjuk Gigi
Selain memamerkan BMW M4 2021 sebagai hadiah jawara seri Styria, BMW juga menggunakan M8 Gran Coupe model terbaru sebagai Safety Car di Red Bull Ring. Mobil berbasis M8 Competition Gran Coupe.
Safety Car MotoGP terbaru dari BMW
Tahun 2020 juga menjadi penanda keikutsertaan BMW pada musim ke-22 sebagai mobil safety car resmi ajang balap motor tersebut. Mobil berperforma tinggi dari pabrikan asal Munich itu sejak tahun 1999 memastikan keselamatan di sirkuit sebelum balapan dimulai.
BMW M8 Gran Coupe MotoGP Safety Car merupakan mobil sport empat pintu yang dibekali mesin V8. Berkat mesin tersebut, mobil bisa menyemburkan tenaga setara 625 daya kuda. Akselerasinya juga diklaim terbaik. Mobil bisa berlari 0-100 km/jam dalam waktu 3,2 detik saja.
Mobil mengusung teknologi AWD M xDrive sehingga memberikan rasa berkendara dinamis di setiap situasi.
>>> Berita mobil baru, event, promosi, informasi mobil baru 2020